Setiap orang punya cerita punya kejadian punya kisah Setiap cerita kejadian dan kisah adalah penting dan menjadi kenangan dalam memori para pelakunya dan karenanya menjadi layak untuk dibukukan Hal hal yang remeh kecil dan terasa tak memiliki makna dalam kehidupan ini sesungguhnya adalah susunan batu bata utuh maupun pecah yang membentuk semuah rumah Dia ada namun sering tidak dianggap Dia ada namun kerap terlupakan Kumpulan cerpen ini adalah pecahan batu bata yang kadang mengusik dan menuntut untuk diceritakan Pecahan batu bata yang kadang melukai kaki dan menyisakan sesak di hati itu juga ingin diingat bahwa dia ada Dan dia memaksa untuk itu Kumpulan cerpen ini memang bukan kisah nyata namun para pembaca akan menemukan para tokohnya dalam kehidupan sehari hari Amatilah dengan lebih teliti