Turunnya hujan merupakan bagian dari kejadian alam di sekitar kita. Namun, tingkah laku manusia juga bisa berpengaruh terhadap hujan. Penebangan pohon bisa membuat turunnya jumlah air hujan. Kegiatan pabrik dan pemakaian bahan bakar minyak bumi dapat mengubah kualitas air hujan. Bahkan, manusia juga bisa mempercepat turunnya hujan, dengan membuat hujan buatan.