CVPD merupakan penyakit degenerasi yang menurunkan produktivitas dan kualitas. Bahkan, CVPD menyebabkan kematian tanaman jeruk di Indonesia sejak dekade 1940-an. Para peneliti menemukan 3 strain bakteri penyebab CVPD yaitu candidatus Liberibacter asiaticus (CLas), Candidatus Liberibacter africanus (CLaf), dan Candidatus Liberibacter americanus (CLam). Ancaman CVPD menjadi momok bagi pekebun jeruk. Karena itu pekebun menerapkan berbagai cara untuk menghalau kedatangannya. Upaya pekebun tersebut dapat disimak dalam buku ini.