Buku berjudul Dasar Bahasa Arab Sehari-hari, diterbitkan oleh Deepublish, ditulis oleh Harto, kategori Bahasa Dan Sastra.
Buku Buku ini merupakan kumpulan kosakata bahasa Arab yang dirancang secara sederhana dan praktis untuk memudahkan pembelajar dalam memahami dan menghafal berbagai kata-kata yang sering digunakan dalam kehidupan sehari-hari. Buku ini terdiri dari sekitar tiga ribu kosakata yang disusun secara tematik, sehingga memudahkan pembaca dalam mengelompokkan dan mengingat makna serta penggunaan kata-kata tersebut. Selain itu, buku ini juga dilengkapi dengan sinonim dan antonim dalam bahasa Arab, serta penjelasan tentang isim mufrad (kata benda tunggal) yang memperkaya pemahaman pembaca terhadap struktur bahasa Arab. Buku ini sangat cocok bagi siswa, guru, dan masyarakat umum yang ingin belajar bahasa Arab secara efektif dan menyenangkan tanpa harus membeli berbagai buku referensi yang berbeda. Dengan bentuk yang disajikan dalam bentuk lagu, buku ini juga memperkaya pengalaman belajar melalui pendekatan yang lebih menarik dan mudah diingat.