Buku yang berada di hadapan pembaca ini merupakan sebuah upaya "praktis" dalam menjawab persoalan-persoalan riil kebijakan publik dan perencanaan pembangunan yang ada di masyarakat. Kata-kata "praktis" dimaksudkan agar "tips and tricks" yang tertuang dalam buku ini dapat digunakan dalam dunia nyata dan bukannya hanya sekedar memenuhi hasrat akademis semata. Pada bagian-bagian awal buku ini dijelaskan dengan sangat detail tentang konsep dasar Governance Intelligence itu sendiri. Bab-bab Akhir lebih banyak dijelaskan tentang beberapa metode kuantitatif sederhana yang harus dikuasai oleh seorang pemimpin publik.