Ada dua subbab baru yang sebenarnya merupakan artikel pernah dibuat dalam jurnal internasional berbahasa Inggris. Artikel ini membahas tentang respon dan tindakan sosial yang dilakukan oleh Ibu dari keluarga miskin terhadap kehadiran pasar modern, dalam hal ini supermarket dan mall. Supermarket saat ini telah hadir hampir di setiap sudut perkotaan. Subbab berikutnya adalah tentang perempuan kelas menengah dalam menggunakan waktu luangnya. Di tengah kesibukannya, sebagai pekerja maupun mahasiswa, mereka mengembangkan tindakan waktu luang (leassure time activities). Aktivitas itu meurpakan konsumsi terhadap sesuatu yang berlebih (conscipious consumption) bila mengikuti pendapat dari Thorsten Veblen. Dengan kedua penambahan ini, pembaca diajak memahami perempuan dalam situasi yang berubah.