Buku ini disusun sebagai bentuk kontribusi dalam pengembangan ilmu pengetahuan, khususnya di bidang teknologi pendidikan dan pembelajaran digital. Perkembangan teknologi informasi telah membawa transformasi besar dalam dunia pendidikan, salah satunya melalui penerapan e-learning. Oleh karena itu, pemahaman yang komprehensif mengenai konsep inovasi, strategi implementasi, hingga pendekatan evaluasi dalam e-learning sangatlah penting bagi para pendidik, pengelola pendidikan, maupun mahasiswa calon pendidik.