Buku ini hadir untuk memberikan wawasan bagi para PMI tentang bagaimana cara menjaga kesehatan mental di tempat kerja, serta mengatasi berbagai tekanan yang muncul, seperti bullying dan stres. Selain itu, buku ini juga membahas pentingnya personal branding dalam dunia digital, yang dapat menjadi alat penting dalam mengoptimalkan karir dan kehidupan sosial pekerja migran. Dengan pemahaman tentang pentingnya memba ngun citra diri yang positif, PMI dapat lebih percaya diri dalam menghadapi berbagai situasi, baik di dunia kerja maupun dalam kehidupan pribadi.