-->
Melalui PT Telekomunikasi Selular (Telkomsel), PT Telekomunikasi Indonesia Tbk (Telkom) akan mengempit saham Gojek. Transaksi triliunan rupiah ini diyakini manajemen dapat meningkatkan kinerja perusahaan. Telkom diminta mendorong kinerja yang melambat. Perusahaan pelat merah ini juga diminta tak menggantungkan pendapatan pada Telkomsel semata, dengan melakukan perubahan bisnis di layanan digital.