Buku ini merupakan kumpulan karya ilmiah mahasiswa yang disusun pada semester ganjil. Buku ini merupakan luaran yang dihasilkan dari bagian bahan ajar untuk mata kuliah Metodologi Penelitian. Buku ini merupakan buku pertama yang memuat luaran dari mahasiswa yang baru dikembangkan oleh Jurusan Teknik Sipil. Pengembangan bahan ajar ini dalam upaya mengaplikasikan langkah-langkah metodologi penelitian dalam karya ilmiah. Buku ini berisi karya ilmiah yang mencakup bahasan ketekniksipilan. Isi pokok buku ini meliputi: (1) karya ilmiah bidang transportasi (2) karya ilmiah bidang mekanika tanah (3) karya ilmiah bidang struktur, (4) Karya ilmiah bidang air (5) Karya ilmiah bidang Manajemen Konstruksi. Semoga buku Pembelajaran Teknik Sipil Gen Z dapat dijadikan bahan bacaan guna memahami penerapan langkah-langkah metodologi penelitian dalam pembuatan karya ilmiah dibidang teknik. Kehadiran buku ini akan menambah dan melengkapi khasanah buku didalam jurusan teknik sipil yang telah ada dengan informasi tambahan, dapat dijadikan sebagai panduan dan pegangan bagi mahasiswa untuk menyelesaikan studinya. Tentunya buku ini merupakan langkah lanjutan yang sebelumnya sudah dilakukan rekan rekan pada jurusan sipil yang sifatnya untuk menambah dan melengkapi serta akan semakin mengembangkan isinya untuk kearah perbaikan yang lebih baik lagi.